Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Persaingan Yang Sehat

bersaing yang sehat


PERSAINGAN YANG SEHAT

Persaingan yang sehat itu adalah bersaing untuk mengerjakan kebaikan dan mengharapkan pahala dari Allah. Persaingan yang sehat seperi ini bisa mendorong manusia untuk selalu beribadah kepada Allah dengan melakukan kebaikan. Persaingan yang sehat adalah persaingan yang mulia. Kalau ada persaingan yang sehat pasti ada sebaliknya 'persaingan tidak sehat' yang harus kita jauhi.

PERSAINGAN YANG SEHAT DAN MULIA

Dalam setiap agama pasti mengajarkan dan menganjurkan persaingan yang sehat dengan melakukan kebaikan. Rasa cemburu kepada orang yang taat beragama, orang yang suka beribadah, orang yang imannya kuat itu adalah baik karena itu memberikan motivasi agar jadi seperti itu juga. Itu adalah bentuk persaingan yang sehat dan mulia.

Apabila kita melihat orang yang berharta coba bandingkanlah dengan orang yang hidupnya kurang mampu. Dengan cara membandingkan seperti itu pasti akan wujud rasa syukur dalam diri. Orang yang punya nilai ibadah lebih tinggi juga harus dijadikan penyemangat agar kita jadi seperti mereka, itulah orang yang seharusnya dijadikan idola.

persaingan tidak sehat


PERSAINGAN YANG TIDAK SEHAT

Ini pasti selalu terjadi terhadap orang yang pemalas, yang tidak pernah punya keinginan untuk menyaingi kebaikan, amal yang dilakukan oleh orang lain. Sebaiknya mereka ibarat menunggu ''kemenangan turun dari langit'' dan tidak mau berusaha.

Apabila bersaing biasa melakukannya dengan cara yang tidak terpuji. Apabila melihat orang yang berharta akan lahir rasa iri hati, saling membenci, dll. Sebaiknya walau bersaing lakukanlah dengan penuh persaudaraan yang positif dan adil.

BERSAINGLAH KARENA ALLAH

Persaingan yang selalu ada dalam kehidupan di dunia ini pasti melibatkan sesama manusia. Tapi harus juga dilakukan karena Allah. Dalam melakukan semua kebaikan-kebaikan di dunia itu harus dihubungkan dengan akhirat juga karena Allah s.w.t. Apabila suatu persaingan tidak diimbangi dengan kebaikan akhirat itu bisa menimbulkan persaingan keduniaan yang terlalu berlebihan.

Persaingan yang mulia, baik, positif dan sehat pasti akan membentuk kreatifitas seseorang, produktif dan berprestasi. Sifat istiqamah dalam diri manusia juga  bisa diwujudkan dengan selalu meningkatkan amal, tingkah laku yang baik dalam kehidupan sehari-hari.

Itulah persaingan yang sehat dan sebaliknya. Apa yang memotivasi orang untuk bersaing? yaitu keinginan untuk berlomba  mencapai tujuan melebihi orang lain. Persaingan yang sehat mendorong orang untuk bertindak melebihi kemampuan agar bisa menang dan menyaingi peserta yang lain.

Persaingan itu banyak jenisnya dan aku tidak bisa sebutkan satu persatu. Tapi apapun jenis persaingan, jangan hanya mementingkan keduniaan saja tapi harus dilakukan karena Allah s.w.t.

1 comment for "Persaingan Yang Sehat"