Sakit Flu Dan Demam
Pingin curhat neh aku, barusan aku bilang sama seseorang,''mau posting apa ya?'' memang sudah aku biasakan kalau sehari posting blog sekali. Trus aku bilang juga sama seseorang,''ya posting apapun ndak ada aturan dan paksaan ini kan blog aku sendiri, blog personal pibadi jadi mau posting apapun aku bebas''.
Seperti judul entri aku ini sakit flu dan demam, iya neh dari kemarin aku itu sudah bersin-bersin melulu sampai akhirnya tadi pagi saat aku bangun tidur demam dan sakit flu hingga kepala ini pusing banget bahkan sampai menyerang syaraf mata dan kepalaku, dan dalam hati hanya berfikir,''ingin cepat sembuh.''
Cuaca yang panas
Memang sekarang ini cuaca panas banget dan itu juga merupakan salah satu faktor banyaknya polusi debu dan debu yang kotor itu mungkin masuk ke dalam tubuh dibawa angin dan menyebabkan sakit neh hohoho.
Tiap malam tidur buka ac/Air Cond
Karena cuaca yang panas siang dan malam jadi malam saat tidur mesti buka ac/aircond karena dalam kadaan cuaca malam yang juga panas seperti tidak bisa tidur kalau nggak buka ac atau hanya membuka kipas angin. Saat malam tidur di bawah dinginnya ac kadang aku lupa selimutan sampai pagi karena saking nyenyaknya tidur hingga mungkin itu juga merupakan penyebab aku diserang sakit flu dan demam.
Minum air yang banyak
Oh tentu saja dalam keadaan cuaca panas begini hawanya rasanya ingin minum air saja seperti juga aku juga minum air banyak sekali dan yang aku minum juga bukan hanya air mineral tapi kadang minum air soya bean atau susu kedelai, air bunga krisan atau teh hijau. Dan kadang minum air-air itu aku campur dengan es batu, nah itu juga mungkin yang menyebabkan aku sakit flu dan demam.
Akhirnya aku ke dokter sore tadi
Hari ini dari bangun pagi kepalaku sudah sakit karena flu dan flu nya itu berupa air bukan ingus yang kental, terus aku juga sering bersin-bersin. Pagi tadi aku belum demam hanya flu saja tapi setelah siang hari badanku menjadi panas hingga akhirnya aku ke dokter dan memeriksa suhu badanku, setelah diperiksa ternyata suhu panasku mencapai 37 derajat celcius artinya aku demam. Dan alhamdulillah tadi aku juga mengecek tensi darahku ternyata hasilnya normal 110/70.
Sudah agak baikan/sehat
sore tadi sekitar jam 5 aku memeriksakkan diri ke dokter dan setelah pulang aku makan nasi dan selepas itu makan obatnya hingga dalam beberapa menit kepalaku yang terasa pusing gara-gara demam dan flu menjadi ringan dan sembuh dan menjelang tidur nanti memang aku harus makan obatnya sekali lagi biar aku bisa tidur pulas dan apabila besuk pagi aku bangur tidur badanku sudah benar-benar fit. Itulah curhatku untuk hari ini, dan semoga anda semua sehat selalu, untuk anda yang sedang sakit semoga juga cepat sembuh, Amiin.
4 comments for "Sakit Flu Dan Demam"
btw, semoga cepat sembuh dan bs kembali beraktivitas dgn badan yg fit :)