Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Aku Bangga Menjadi Orang Kulon Progo Walau Kampungku di Pegunungan Pelosok Desa


Kadang orang bertanya aku asalnya dari mana? Aku bilang dari Jogja atau DIY, tapi Jogja itu luas terdiri dari 5 Kabupaten yaitu Kodya Yogyakarta, Bantul, Sleman, Gunung Kidul dan Kulon Progo. Gunung Kidul Dan Kulon Progo dijuluki Jogja Lantai Dua tapi KP hanya Kapanewon Samigaluh, Girumulyo yang letaknya di pegunungan.

Aku lahir di Samigaluh daerah pelosok pegunungan, kalau dari Jogja ke arah barat dan untuk menuju Samigaluh jalannya nanjak berliku searah dengan Girimulyo. Girimulyo dan Samigaluh punya julukan BUKIT MENOREH dan NEGERI DI ATAS AWAN karena udaranya sejuk dan sering berawan.

Apa yang membuatku bangga adalah penduduknya yang ramah penuh solidaritas, udaranya yang dingin alami dan tidak banyak tercemar polusi seperti di daerah kota. Juga banyak obyek wisata menarik seperti yang terlihat pada gambar entri ini. Aku lebih krasan berada atau tinggal di pedesaan seperti kampungku, serasa bebas menghirup udara segar, lebih nyaman dan tenang.


Satu lagi kalau hidup di desa tidak tergoda oleh mall, shopping jadi tidak terlalu boros walau itu juga tergantung oleh gaya hidup masing-masing orang. Namun aku jenis yang simple, sederhana tidak gengsian, lebih suka hidup apa adanya.

Dengan adanya bandara YIA di Wates Kulon Progo itu akan berdampak positif bagi kampungku Samigaluh, terutama pengaruh di bidang wisata, ekonomi agar makin maju dan membaik. Masih menunggu suasana normal keluar dari pandemi Covid-19 pasti Samigaluh dan Girimulyo akan menjadi tempat tujuan para wisatawan lokal Indonesia dan luar negeri.

Foto dari Instagramku ID @4liceygk

Post a Comment for "Aku Bangga Menjadi Orang Kulon Progo Walau Kampungku di Pegunungan Pelosok Desa"