Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Ciri-ciri Baru Terkait Dengan Keparahan Covid-19 Menurut Analisis Genetik

Ciri-ciri Baru Terkait Dengan Keparahan Covid-19 Menurut Analisis Genetik

Para peneliti di Amerika Serikat telah melakukan studi korelasi genetik yang mengungkap sifat-sifat baru terkait dengan perkembangan penyakit coronavirus yang makin parah (COVID-19).

Analisis tim memvalidasi temuan berbasis epidemiologi sebelumnya bahwa kondisi kesehatan seperti hipertensi dan diabetes tipe 2 dikaitkan dengan COVID-19 yang lebih parah.

Namun, para peneliti juga menemukan faktor risiko baru yang sebelumnya belum pernah dilaporkan oleh studi berbasis epidemiologi.

Contoh: mereka menemukan bahwa tingkat pendidikan yang lebih rendah berkorelasi dengan COVID-19 yang parah dan rawat inap.

Tim dari Rumah Sakit Anak Philadelphia dan Universitas Pennsylvania juga mendapati bahwa penggunaan opioid dan serangan panik tampaknya berkorelasi dengan COVID-19 yang parah dan rawat inap.

''Secara keseluruhan, studi ini memperluas pemahaman kami tentang dasar genetik COVID-19, dan memberikan sifat target untuk studi epidemiologi lebih lanjut,'' tulis Hakon Hakonarson dan rekannya.

Kondisi kesehatan yang mendasari meningkatnya resiko hasil yang buruk

Pandemi COVID-19 yang sedang berlangsung menimbulkan ancaman khusus bagi orang-orang dengan kondisi medis bagi penderita penyakit obesitas, hipertensi, dan diabetes, karena kondisi ini meningkatkan resiko hasil klinis yang buruk.

Hakonarson dan rekannya mengatakan bahwa mengingat tingginya heritabilitas genetik dari kondisi tersebut, maka faktor genetik memainkan peran penting dalam risiko pada penyakit parah.

Selain itu, Genome-Wide Association Study (GWAS) COVID-19 baru-baru ini melaporkan bahwa dua lokus genom yang terkait dengan penyakit parah, menunjukkan tingkat keparahan penyakit yang memang sangat dipengaruhi oleh komponen genetik.

Apa yang para peneliti lakukan?

Para tim peneliti menganalisis tentang ringkasan statistik hasil GWAS yang dirilis oleh Covid-19 Host Genetics Initiative, biobank Inggris dan Katalog GWAS untuk menyelidiki tumpang tindihnya genetik antara COVID-19 dan berbagai sifat penyakit.

Para peneliti juga mengeksplorasi korelasi genetik antara COVID-19 dan 1.555 penyakit dan sifat dari data biobank Inggris.

Temuan ini konsisten dengan studi epidemiologi yang menunjukkan bahwa body mass index (BMI), misalnya, secara signifikan terkait dengan penyakit parah atau rawat inap.

Hipertensi, diabetes, paru-paru atau chronic obstructive pulmonary disease (COPD) dan penyakit jantung juga berkorelasi dengan keparahan COVID-19, meskipun korelasi ini tidak bermakna secara statistik.

Selain itu, penyakit pada sistem peredaran darah, pencernaan dan muskuloskeletal secara signifikan dikaitkan dengan penyakit parah atau rawat inap.

Sejalan dengan temuan ini, penggunaan beberapa obat yang diminum untuk penderita diabetes, hipertensi, obesitas, dan penyakit pencernaan sedikit berkorelasi dengan COVID-19.

Secara khusus, penggunaan obat opioid yang disebut Tramadol berkorelasi kuat dengan rawat inap COVID-19.

"Kami memvalidasi kondisi medis yang dilaporkan sebelumnya dan faktor risiko berdasarkan studi epidemiologi, namun tidak terbatas pada hipertensi, diabetes tipe 2, dan obesitas," tulis tim tersebut.

Ciri-ciri baru yang terkait dengan risiko COVID-19 juga diamati

Tim peneliti juga mengamati ciri-ciri baru yang terkait dengan tingkat keparahan COVID-19.

Misalnya, korelasi negatif yang signifikan juga diamati yaitu antara COVID-19 rawat inap dan ciri-ciri yang terkait dengan pencapaian pendidikan seperti gelar sarjana atau universitas dan skor kecerdasan.

Serangan panik juga berkorelasi signifikan dengan COVID-19 yang membutuhkan rawat inap.

Apa yang ditampilkan oleh data Katalog 4 GWAS?

Selanjutnya, tim memperkirakan korelasi genetik antara COVID-19 dan 80 penyakit serta sifat dari Katalog GWAS 4.

Konsisten dengan temuan dari data biobank Inggris, hipertensi, dan diabetes tipe 2 dikaitkan dengan penyakit parah atau rawat inap. Penyakit arteri koroner, gagal jantung, dan BMI juga sedikit dikaitkan dengan penyakit yang parah.

Demikian pula, penggunaan obat-obatan yang diminum untuk obesitas, diabetes, hipertensi, dan penyakit pencernaan dikaitkan dengan COVID-19.

Menariknya, korelasi negatif yang signifikan kembali diamati antara pencapaian pendidikan dan rawat inap COVID-19. Analisis lebih lanjut mengungkapkan bahwa COVID-19 secara signifikan berkorelasi dengan kinerja kognitif dan penalaran verbal-numerik.

Para peneliti menyarankan bahwa pengamatan ini mungkin mencerminkan hubungan tidak langsung yang dimediasi oleh perilaku manusia.

''Contohnya, pasien dengan tingkat pendidikan berbeda mungkin berbeda dalam pilihan diet (BMI) atau status merokok,'' tulis mereka.

Lebih lanjut, analisis data Katalog 4 GWAS juga mengungkapkan adanya korelasi yang signifikan antara penggunaan opioid dan COVID-19 berat atau rawat inap.

Karena efek samping yang terkait dengan penggunaan opioid kronis pada dosis tinggi dapat memengaruhi sistem kekebalan dan meningkatkan risiko pneumonia, jadi ada kebutuhan mendesak untuk mengevaluasi hubungan antara keparahan COVID-19 dan penggunaan opioid oleh studi epidemiologi,'' tulis para tim.

"Studi epidemiologi diperlukan untuk mengevaluasi lebih lanjut temuan ini"

Para peneliti mengatakan hasil tersebut telah mengkonfirmasi temuan berbasis epidemiologi sebelumnya bahwa kondisi kesehatan yang mendasarinya seperti hipertensi, diabetes tipe 2 dan obesitas terkait dengan keparahan COVID-19.

Namun, ''kami juga melaporkan ciri-ciri baru yang terkait dengan COVID-19, yang sebelumnya belum pernah dilaporkan dari data epidemiologi, seperti penggunaan opioid dan pencapaian pendidikan,'' mereka menambahkan.

Studi ini memberikan informasi baru tentang kondisi mendasar yang dapat meningkatkan risiko penyakit parah COVID-19. Studi epidemiologi tambahan diperlukan untuk mengevaluasi lebih lanjut tentang temuan ini, para tim peneliti menyimpulkan.

Post a Comment for "Ciri-ciri Baru Terkait Dengan Keparahan Covid-19 Menurut Analisis Genetik"