Foto Macro Embun Yang Indah di Dedaunan
Kebanyakan orang akan menghiasi sekitar rumah, pekarangan, taman dengan menanan tumbuhan, sayur atau bunga yang akan menambah keindahan di sekitar rumah. Itu bisa dimanfaatkan oleh kita yang suka memotret. Kalau kita menanam sayuran, tumbuhan, buah, bunga dan bisa tumbuh dengan subur akan membuat hati kita senang.
Kemudian tanaman tersebut bisa dijadikan obyek untuk foto. Foto disini aku ambil dengan menggunakan kamera Canon digitalku saat aku punya waktu senggang beberapa hari yang lalu. Saat itu sore hari sehabis hujan turun sehingga embun atau air hujannya menempel pada tumbuhan yang aku tanam di depan rumahku.
Embun yang dihasilkan oleh air hujan menempel di dedaunan, di bawah cili aku potret dan hasilnya seperti ini.
Di sebelah pohon lombok atau cili terdapat pohon kates atau pohon pepaya dan di ranting pohon pepaya ada embun yang juga menempel disitu dan berhasil aku foto, terlihat hasilnya seperti gambar di bawah ini:
Embun nya terlihat indah, terlihat bayangan daun pepaya yang ada di depannya. Dengan fokus yang tepat saat memotret maka akan menghasilkan fotu bagus seperti yang diharapkan.
Keindahan bisa kita peroleh, bisa kita ciptakan dalam bentuk apapun di dunia ini, kita bisa menciptakannya dengan kemampuan yang kita miliki. Selain itu ciptaan Tuhan di dunia ini memang indah-indah dan bisa kita nikmati, kita lihat dimanapun.
Post a Comment for "Foto Macro Embun Yang Indah di Dedaunan"